Lensa.

Kalimaya.

 
January 20, 2026

Personel Polsek Purwakarta Kota Cilegon melaksanakan patroli dialogis di area Car Free Day (CFD) yang berlokasi di Jalan KH. Yasin Beji, Komplek Perumahan KS, Kelurahan Kotabumi, Kecamatan Purwakarta

POLRES CILEGON –Polda Banten. Personel Polsek Purwakarta Kota Cilegon melaksanakan patroli dialogis di area Car Free Day (CFD) yang berlokasi di Jalan KH. Yasin Beji, Komplek Perumahan KS, Kelurahan Kotabumi, Kecamatan Purwakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi ketertiban dan keamanan masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, sehingga warga dan pengunjung dapat menikmati akhir pekan dengan rasa aman.

 

Selama patroli, personel Polsek Purwakarta secara aktif berinteraksi dengan masyarakat yang sedang beraktivitas di area CFD, mulai dari keluarga yang berjalan santai, anak-anak yang bermain, hingga pengusaha kecil yang berjualan. Mereka juga menyampaikan serangkaian himbauan kamtibmas, antara lain menjaga kebersihan lingkungan, mengawasi anak-anak agar tidak bermain di area berbahaya, mengamankan barang bawaan, serta segera melaporkan segala hal yang mencurigakan kepada pihak berwajib.

 

Kapolsek Purwakarta IPTU Sukanda menyampaikan bahwa keberadaan Polri di area CFD merupakan bentuk dukungan untuk kegiatan positif yang diselenggarakan bagi masyarakat. "Kami ingin memastikan bahwa setiap aktivitas yang dilakukan oleh masyarakat berjalan dengan lancar dan aman. Patroli dialogis juga menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi antara Polri dan warga," ujarnya.

 

Kapolres Cilegon AKBP Martua Raja Taripar Laut Silitonga mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Polsek Purwakarta. "Car Free Day adalah ajang yang baik untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, dan menjamin kamtibmas di sana menjadi prioritas kami. Semoga dengan kehadiran Polri, masyarakat semakin merasa aman dan nyaman menikmati waktu bersama keluarga serta tetangga," tegasnya.

 

Diharapkan melalui patroli dialogis ini, kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban bersama semakin meningkat, serta hubungan antara Polri dan masyarakat menjadi lebih erat.